Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita
LIVE

Indeks Berita

Media JurnalisKeadilan.com Gelar Silaturahmi dengan Kepala Desa Merak

Rabu, 19 November 2025 | November 19, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-11-19T16:59:51Z


TANGERANG, JurnalisKeadilan.com – Dalam rangka meningkatkan sinergitas dan mempererat hubungan kemitraan, tim Media JurnalisKeadilan.com melakukan kunjungan silaturahmi kepada Kepala Desa Merak pada Selasa (18/2025).


Kunjungan tersebut disambut hangat oleh Kepala Desa Merak, yang menyampaikan apresiasi atas upaya media dalam menjaga komunikasi serta membangun hubungan yang baik dengan pemerintah desa. Suasana pertemuan berlangsung penuh keakraban dan persahabatan.


Perwakilan JurnalisKeadilan.com menegaskan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat kolaborasi dalam penyampaian informasi publik yang akurat, berimbang, dan bermanfaat bagi masyarakat. Media turut menekankan komitmennya untuk terus mendukung transparansi serta mempublikasikan kegiatan positif yang dilakukan pemerintah desa.


Kepala Desa Merak berharap jalinan silaturahmi ini dapat terus terbangun, sehingga hubungan antara media dan pemerintah desa semakin kuat, produktif, dan saling mendukung demi kepentingan masyarakat.


Kegiatan ditutup dengan foto bersama sebagai simbol persahabatan dan kebersamaan antara kedua pihak.(Sarman)

TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN